PINDANG TULANG IGA PALEMBANG



RESEP PINDANG TULANG. Lagi musin hujan, lemaknyo makan siang sambil ngriup kuah panas- panas pasti lemak(enak) nian, masak pindang tulang bae lah. Pindang Tulang adalah masakan khas orang Palembang (Sumatera Selatan), bukan orang palembang kali ya kalu belum makan Pindang Tulang apalagi pas buka puasa hari terakhir saat lebaran biasanya orang palembang dan daerah sekitarnya pasti masak Pindang Tulang. Itulah salah satu ciri khas orang sumatera Selatan yang banyak memiliki aneka ragam masakan yang lezat.


Bahan-bahan pindang tulang :


- Tulang iga sapi 1kg, potong dan cuci bersih
- Gula pasir 1 sendok teh
- Garam 1 sendok teh
- Air 1 liter
- Bawang goreng

Bumbu-bumbunya :


- Bawang merah 6 butir, tumbuk kasar
- Bawang putih 3 siung, tumbuk kasar

- Cabe merah 6 buah belah dua
- Tomat 2 buah, potong-potong
- Jahe 3 cm, memarkan
- Lengkuas 4 cm, memarkan
- Serai 2 batang, memarkan
- Daun salam 4 lembar
- Air asam jawa secukupnya
- Kecap manis/asin 2 sendok makan

Cara membuat :

  1. Rebus tulang iga sapi hingga empuk sekitar 1 jam. Buang busa yang timbul akibat dari rebusan tulang iga sapi. Tambahkan air kembali hingga 1500 ml
  2. Kemudian masukan serai, lengkuas, daun salam, cabai merah, dan semua bumbu- bumbu, masak sampai mendidih dan harum, tambahkan gula, garam, tomat, kecap manis dan asam jawa, Masak kembali hingga mendidih
  3. Angkat dan taburi bawang goreng atasnya.
  4. Pindang tulang Palembang siap disajikan.

Related Posts:

0 Response to "PINDANG TULANG IGA PALEMBANG"

Posting Komentar